Tingkatkan etos kerja dengan 4 As
Sebagai seorang istri, ibu rumah tangga, sekaligus pegawai, dan mungkin aktivitas lain yang menuntut seorang perempuan untuk menyelesaikan semuanya dengan hasil terbaik. Rutinitas harian yang sama, dari pagi sampai sore, Senin sampai Jumat, berulang terus-mennerus. Terkadang terasa sangat membosankan, dan hampir dipastikan rasa jenuh, bosan, yang datang menghampiri. Untuk menghindari kebosanan dalam melakukan pekerjaan, diperlukan semangat dan inovasi yang kreatif agar dapat memberikan tantangan untuk dapat menghasilkan kerja yang maksimal. Pandai membagi waktu adalah kunci utama, sehingga semua pekerjaan dapat terselesaikan dengan baik dan menghasilkan yang terbaik. Tidak ada waktu yang terbuang sia- sia. Untuk menyelesaikan semua pekerjaan kita dapat menggunakan prinsip 4 As yaitu :
As yang pertama adalah keras. Bekerja keras, pantang menyerah. Semangat dan tekun.
As kedua yaitu cerdas, melakukan kerja cerdas. Semangat bekerja keras, lalu lakukan pekerjaan dengan metode yang bisa mempercepat dan mempermudah suatu pekerjaan. Langkah yang dilakukan antara lain dengan memanfaatkan teknologi, sehingga pekerjaan yang dilakukan akan terasa ringan dan menyenangkan, hasilnya benar,cepat dan tepat tanpa melanggar aturan
As yang ketiga adalah tuntas. Hal ini yang sangat sulit untuk dilakukan, tetapi bisa dilatih agar terbiasa. Apa yang dilakukan untuk melatihnya adalah dengan menuntaskan dulu satu pekerjaan, baru lakukan pekerjaan lain. Gunakan energi kita secara optimal, fokus, agar pekerjaan selesai, dengan hasil yang maksimal.
As yang keempat adalah ikhlas. Ini yang terpenting, apa pun yang kita kerjakan harus diniatkan untuk ibadah, ikhlas karena Allah SWT. Lakukan yang terbaik yang kita bisa, untuk hasil akhirnya, Tuhan yang menentukan. Keikhlasan akan membuat kita terhindar dari frustasi. Ada maupun tidak ada pengawasan, semua tugas dikerjakan dengan sebaik-baiknya, dan penuh tanggung jawab, tidak mengharapkan apa pun. Semua tugas dan peranan kita lakukan dengan kemampuan terbaik dan ikhlas.
Dengan menerapkan 4 prinsip as, dapat memaksimalkan waktu dan mengoptimalkan hasil . Karena apa pun bisa kita cari, tetapi waktu tidak akan bisa terulang kembali. Mari isi hidup kita dengan sebaik-baiknya karena hidup hanya sekali sesudah itu mati, buatlah semuanya jadi berarti.
Comments
Post a Comment